UJI CEMARAN PESTISIDA PANGAN SEGAR ASAL TUMBUHAN

Ditulis oleh pertanian on . Posted in Berita

lnnlnn1

 

 

Tim keamanan pangan segar asal tumbuhan beserta pengawas mutu hasil pertanian Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Jawa Tengah bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Pangan Kota Magelang mengadakan monitoring dan pengambilan sampel pangan segar asal tumbuhan di pasar yang ada di Kota Magelang. Kegiatan dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 16 Juni 2017 dengan mengambil lokasi di Pasar Rejowinangun.

Pengambilan sampel dilakukan secara acak ke pedagang-pedagang sayur. Sampel yang diambil adalah seledri, sawi hijau, kobis, loncang, cabe merah, bawang merah dan apel merah. Selanjutnya sampel diuji dengan uji cepat residu pestisida. Hasil uji menunjukkan bahwa loncang positif mengandung pestisida. Karena sayuran tersebut berasal dari luar wilayah Kota Magelang, tindakan yang bisa dilakukan adalah memberikan edukasi kepada masyarakat konsumen tentang penanganan sayuran sebelum dikonsumsi.

 

lnn2lnn3

Residu pestisida merupakan salah satu bentuk cemaran kimiawi yang sering kali ditemui saat ini. Pestisida yang digunakan untuk menangani serangan hama penyakit tanaman sering meninggalkan residu pada sayuran yang akan dikonsumsi.

Residu pestisida tidak termasuk golongan senyawa yang dilarang penggunaannya, namun jika terkonsumsi dalam jangka waktu panjang dapat berakibat buruk bagi kesehatan sehingga untuk menghilangkan residu pestisida yang menempel pada sayuran, sebelum dikonsumsi harus dicuci dengan air yang mengalir. Tndakan pencucian dengan tepat dapat melindungi kesehatan dari akibat residu pestisida.